Majene, toBagoes Sulbar – Aksi cepat dan humanis ditunjukkan Bhabinkamtibmas Polsek Banggae. Melalui pendekatan problem solving, ia berhasil menjadi penengah dalam konflik antara dua warga yang sempat berselisih, hingga keduanya sepakat berdamai secara kekeluargaan.
Mediasi berlangsung di rumah Kepala Lingkungan Barane Dhua, Kelurahan Baurung, Kecamatan Banggae Timur, Kabupaten Majene, Sabtu (18/10/25). Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak—SP warga Barane Dhua dan RS warga Barane—dipertemukan untuk mencari solusi terbaik tanpa menempuh jalur hukum.
Dengan suasana penuh kekeluargaan, Bhabinkamtibmas Brigpol Muh. Nirwan N menekankan pentingnya menjaga hubungan harmonis antarwarga. Proses mediasi turut disaksikan Kepala Lingkungan Barane Dhua dan sejumlah tokoh masyarakat setempat, sehingga berjalan terbuka, adil, dan transparan.
Hasilnya, SP menyampaikan permohonan maaf atas perbuatannya, sementara RS menerima dengan lapang dada. Kedua belah pihak pun sepakat menyelesaikan masalah secara damai dan kekeluargaan.
“Kami selalu mengedepankan langkah persuasif dan humanis untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ujar Brigpol Nirwan.
Langkah ini menjadi bukti nyata peran aktif Bhabinkamtibmas sebagai problem solver di tengah masyarakat—bukan hanya menjaga keamanan, tetapi juga mempererat silaturahmi dan kepercayaan publik terhadap Polri.
Sumber Berita: Humas Polres Majene
Editor: Sadiman


