spot_img

Wakapolda Sulbar Pimpin Upacara HUT RI ke-80

Mamuju, toBagoes Sulbar – Lapangan Tribrata Mapolda Sulawesi Barat dipenuhi nuansa khidmat dan semangat merah putih saat Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sulbar, Brigjen Pol Hari Santoso, memimpin upacara peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Minggu (17/8/25).

Dengan mengusung tema “Bersatu Berdaulat Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”, upacara berlangsung khidmat dan penuh semangat. Seluruh pejabat utama dan personel Polda Sulbar tampak berbaris rapi, mengikuti jalannya rangkaian acara dengan antusias dan penuh kebanggaan.
BACA JUGA  Bhabinkamtibmas Anreapi Hadirkan Solusi Humanis untuk Kasus KDRT Warganya

Dalam amanatnya, Wakapolda menyampaikan pesan khusus kepada masyarakat Sulawesi Barat. Ia menegaskan pentingnya menjaga kerukunan dan keharmonisan dalam kehidupan bermasyarakat.

“Sulbar ini adalah rumah kita bersama, mari kita jaga dan bangun dengan semangat gotong royong,” ucapnya.

BACA JUGA  IPM-MATENG Desak Kejati Sulbar Usut Tuntas Dugaan Korupsi Dana Perjalanan Dinas di Sekretariat DPRD provinsi Sulawesi Barat

Brigjen Pol Hari Santoso juga menekankan bahwa kemerdekaan yang dinikmati saat ini merupakan hasil perjuangan besar para pahlawan.

“Tugas kita sebagai generasi penerus adalah menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, serta terus berkontribusi positif bagi kemajuan negara,” tegasnya.

BACA JUGA  Polres Pasangkayu Laksanakan Upacara Dan Ziarah Makam Pahlawan Untuk Memperingati Hari Bhayangkara Ke-79

Tak hanya upacara, peringatan HUT RI di Mapolda Sulbar juga dirangkaikan dengan kegiatan sosial seperti bakti sosial ke panti asuhan.

Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat sekaligus mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan warga Sulbar.

Sumber Berita: Humas Polda Sulbar
Editor: Sadiman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest news

Related news