Mamuju – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Kepolisian Daerah Sulawesi Barat (Polda Sulbar) terus menggencarkan kegiatan imbauan dan edukasi keselamatan berlalu lintas kepada masyarakat. Fokus utama kegiatan kali ini adalah peningkatan disiplin penggunaan helm bagi seluruh pengendara, Kamis (15/1/2026).
Petugas Polantas terlihat aktif menyapa pengendara dengan pendekatan humanis, sekaligus menyampaikan pesan penting tentang keselamatan berkendara sebagai kebutuhan utama, bukan sekadar kewajiban hukum.
Selain imbauan langsung, petugas juga membagikan leaflet keselamatan berlalu lintas yang berisi panduan praktis berkendara aman, aturan lalu lintas yang wajib dipatuhi, serta risiko fatal akibat kelalaian di jalan raya.
Kegiatan edukasi tersebut dilaksanakan di sejumlah titik strategis di wilayah Kabupaten Mamuju, di antaranya di depan Restoran KFC Mamuju dan sepanjang Jalan Diponegoro, khususnya di area depan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Mamuju.
Di lokasi tersebut, petugas memberikan perhatian khusus kepada para pelajar yang menggunakan sepeda motor untuk berangkat dan pulang sekolah. Edukasi disampaikan dengan bahasa sederhana agar mudah dipahami, disertai pembagian leaflet yang disesuaikan dengan usia pelajar.
Kasubdit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Ditlantas Polda Sulbar, AKBP Anindhita Rizal, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas yang dimulai dari diri sendiri.
“Penggunaan helm bukan hanya kewajiban aturan, tetapi bentuk perlindungan diri paling dasar. Banyak dampak kecelakaan bisa diminimalkan jika pengendara menggunakan helm sesuai standar,” ujar AKBP Anindhita.
Ia menambahkan, Ditlantas Polda Sulbar akan terus menggelar kegiatan serupa di berbagai wilayah, terutama di sekitar sekolah, pasar, serta titik rawan kemacetan dan kecelakaan lalu lintas.
“Kami berharap kesadaran masyarakat semakin meningkat, sehingga angka kecelakaan lalu lintas di Sulawesi Barat dapat terus ditekan,” pungkasnya.
Sumber Berita: Humas Polda Sulbar
Editor: Sadiman


