Majene, toBagoes Sulbar – Bhabinkamtibmas Polsek Banggae Polres Majene, Aiptu Burhanuddin, S.H., M.M., melaksanakan kegiatan sambang dan pendampingan kepada petani jagung di Lingkungan Buttu Samang, Kelurahan Tande Timur, Kecamatan Banggae Timur, Kabupaten Majene, Selasa (13/1/2026).
Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Polri terhadap program ketahanan pangan nasional sekaligus memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat, khususnya para petani.
Dalam kunjungannya, Aiptu Burhanuddin menyambangi lahan jagung milik Kelompok Tani Mammesa yang saat ini memasuki masa pertumbuhan. Tanaman jagung berusia sekitar dua bulan dengan kondisi tumbuh subur dan terawat di lahan seluas kurang lebih 70 are.
Berdasarkan pemantauan di lapangan, tanaman jagung tersebut diperkirakan akan memasuki masa panen pada Februari 2026 mendatang, dengan potensi hasil yang cukup menjanjikan.
Aiptu Burhanuddin menjelaskan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah petani tidak hanya untuk menjaga kamtibmas, tetapi juga sebagai bentuk dukungan nyata Polri terhadap sektor pertanian sebagai pilar ketahanan pangan.
“Melalui sambang ini, kami ingin memberikan motivasi kepada para petani agar tetap semangat dan produktif. Ketahanan pangan adalah tanggung jawab bersama, dan Polri siap mendukung masyarakat,” ujarnya.
Selain melakukan pemantauan lahan, Bhabinkamtibmas juga berdialog langsung dengan petani untuk menyerap aspirasi serta mengetahui kendala yang dihadapi selama proses penanaman dan perawatan tanaman.
Para petani menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dan berharap sinergi yang terjalin dapat terus berlanjut. Dengan pendampingan lintas sektor, diharapkan hasil panen jagung Kelompok Tani Mammesa dapat optimal dan berkontribusi dalam memenuhi kebutuhan pangan masyarakat di Kabupaten Majene.
Sumber Berita: Humas Polres Majene
Editor: Sadiman


