spot_img

Perkemahan Penggalang Bambalamotu Resmi Dibuka, Kapolsek Beri Imbauan Kamtibmas

Pasangkayu, toBagoes Sulbar – Upacara Pembukaan Perkemahan Penggalang Antar Gugus Depan (Gudep) se-Kecamatan Bambalamotu berlangsung aman dan lancar, Senin (15/12/2025) pagi. Kegiatan tersebut digelar di Lapangan Sepak Bola Sawi, Lingkungan Polemaju, Kelurahan Bambalamotu, Kecamatan Bambalamotu, Kabupaten Pasangkayu.

Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 08.00 Wita ini dihadiri oleh Kapolres Pasangkayu AKBP Joko Kusumadinata melalui Kapolsek Bambalamotu IPTU Yauri Yusuf, yang turut menghadiri sekaligus mengikuti jalannya upacara pembukaan.

Perkemahan Penggalang Antar Gudep ini dijadwalkan berlangsung selama empat hari, terhitung mulai 15 hingga 18 Desember 2025, dengan melibatkan peserta dari tingkat sekolah dasar dan menengah pertama di wilayah Kecamatan Bambalamotu.
BACA JUGA  Harga Beras Naik, Polres Majene-Bulog Luncurkan Pangan Murah

Dalam keterangannya, IPTU Yauri Yusuf menyampaikan bahwa kehadiran Polri dalam kegiatan kepramukaan merupakan bentuk dukungan terhadap pembinaan generasi muda, khususnya dalam menanamkan nilai disiplin, kemandirian, serta semangat nasionalisme sejak dini.

“Polri mendukung penuh kegiatan kepramukaan karena sangat positif dalam membentuk karakter generasi muda. Selain itu, kami juga memastikan situasi kamtibmas selama kegiatan berlangsung tetap aman dan kondusif,” ujar Kapolsek.

Kapolsek Bambalamotu juga memberikan imbauan kamtibmas kepada panitia dan pihak sekolah agar senantiasa menjalin sinergi dengan petugas Bhabinkamtibmas, guna meminimalisir potensi gangguan keamanan selama kegiatan perkemahan.

BACA JUGA  Polres Mamasa Gelar Latihan Dalmas Tingkatkan Kesiapsiagaan Personel Hadapi Gangguan Kamtibmas

Upacara pembukaan perkemahan ini diikuti oleh tiga sekolah, yakni SMP Negeri 5 Satap Bambalamotu, SD Satap Tosonde, dan SD Inpres Sawi. Para peserta tampak antusias dan disiplin mengikuti seluruh rangkaian kegiatan pembukaan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Sekolah SMP Satap Tosonde Abdul Hafid, S.Pd, Kepala Sekolah SD Satap Tosonde Agna, S.Pd, Kepala Sekolah SD Inpres Sawi Nurdaniah, S.Pd, Ketua Komite SD Sawi Hardi, S.Pd., M.Pd, para guru pendamping, kakak pembina, serta seluruh peserta perkemahan.

Upacara pembukaan berakhir sekitar pukul 08.40 Wita. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif. Melalui perkemahan ini, diharapkan dapat meningkatkan kedisiplinan, kebersamaan, serta menanamkan nilai-nilai positif bagi peserta sebagai generasi penerus bangsa.

Sumber Berita: Humas Polres Pasangkayu
Editor: Sadiman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest news

Related news