spot_img

Ops Lilin Marano 2025, Polairud Polres Polman Amankan KM Sabuk Nusantara 93 di Silopo

Polewali Mandar, toBagoes Sulbar – Subsatgas Polairud Operasi Lilin Marano 2025 Polres Polewali Mandar (Polman) melaksanakan pengamanan kedatangan dan keberangkatan kapal perintis KM Sabuk Nusantara 93 di Pelabuhan Tanjung Silopo, Dusun Silopo, Desa Mirring, Kecamatan Binuang, Kabupaten Polewali Mandar, Sabtu (27/12/2025).

Kegiatan pengamanan berlangsung sejak pukul 10.00 WITA hingga 15.30 WITA dan dilaksanakan oleh dua personel Subsatgas Polairud Ops Lilin Marano 2025. Pengamanan difokuskan pada aktivitas penumpang guna memastikan proses naik dan turun kapal berjalan aman, tertib, dan lancar.
BACA JUGA  Redam konflik Berkepanjangan, Bhabinkamtibmas Polsek Mamuju Berhasil Mediasi Kasus Penganiayaan

Selain pengamanan, personel Polairud juga memberikan imbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada para penumpang agar selalu memperhatikan keselamatan diri dan keluarga selama berada di atas kapal.

Kasatgas Ban Ops Ops Lilin Marano 2025, AKP Supriadi, mengatakan bahwa pengamanan ini merupakan bentuk kehadiran Polri dalam menjamin keamanan transportasi laut selama masa libur Natal dan Tahun Baru.

BACA JUGA  Titik Terang Ops SAR! Serpihan Pesawat ATR 42-500 Ditemukan di Gunung Bulusaraung

“Pengamanan kedatangan dan keberangkatan kapal kami lakukan untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan penumpang selama Operasi Lilin Marano 2025. Kami juga mengimbau masyarakat agar mematuhi aturan keselamatan pelayaran guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar AKP Supriadi.

Dengan adanya pengamanan tersebut, situasi kamtibmas di Pelabuhan Tanjung Silopo terpantau aman dan kondusif, serta seluruh aktivitas penumpang KM Sabuk Nusantara 93 berjalan lancar.

Sumber Berita: Humas Polres Polman
Editor: Sadiman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest news

Related news