spot_img

Kapolda Sulbar & Pengadilan Tinggi Satukan Langkah Lawan Narkoba!

Mamuju, toBagoes Sulbar – Kapolda Sulawesi Barat, Irjen Pol Adi Deriyan Jayamarta, menegaskan komitmennya untuk memperkuat sinergi antar lembaga penegak hukum. Hal ini ditunjukkan melalui kunjungan silaturahmi ke Pengadilan Tinggi dan Pengadilan Tinggi Agama Sulawesi Barat, Rabu (27/8/25).

Didampingi para pejabat utama Polda Sulbar, kunjungan tersebut menjadi momentum penting dalam membangun komunikasi yang lebih intensif sekaligus mempererat hubungan kelembagaan.

BACA JUGA  Tersangka kasus pembunuhan terhadap istrinya di Desa Saletto, meninggal dunia di Rumah Sakit

“Sebagai warga baru di Sulbar, saya berharap kita dapat bersama-sama berkomitmen dalam penegakan hukum yang adil dan menciptakan ketertiban,” ungkap Kapolda.

Irjen Pol Adi Deriyan juga menekankan pentingnya mendengar masukan dari para tokoh dan pimpinan institusi yang sudah lama berkiprah di Sulbar. Menurutnya, pengalaman dan pengetahuan lokal akan sangat berharga dalam mendukung langkah kepolisian menjaga stabilitas kamtibmas.

BACA JUGA  Patroli Dialogis Sat Samapta Polres Pasangkayu, Menjaga Kamtibmas Tetap Aman dan Kondusif

Dalam pertemuan itu, isu narkoba menjadi salah satu sorotan utama. Kapolda menyebut bahwa koordinasi dengan BNN akan terus ditingkatkan mengingat sebagian besar kasus yang ditangani di Sulbar didominasi oleh narkotika.

“Kami akan memperkuat operasi pemberantasan narkoba agar lebih efektif,” tegasnya.

Ketua Pengadilan Tinggi dan Pengadilan Tinggi Agama menyambut baik kunjungan Kapolda Sulbar dan menyampaikan apresiasi atas sinergi yang selama ini terjalin.
BACA JUGA  Kenal Pamit Kapolres Mamasa Berlangsung Khidmat di Rujab Bupati Mamasa

“Suatu kehormatan bagi kami atas kehadiran Bapak Kapolda. Kerja sama yang sudah berjalan baik ini semoga ke depan semakin ditingkatkan,” ucapnya.

Sebagai simbol komitmen bersama, kunjungan diakhiri dengan penyerahan plakat antara Polda Sulbar dan Pengadilan Tinggi.

BACA JUGA  Sertijab Haru, Kapolres Pasangkayu Sematkan Amanah Baru

Harapannya, dengan sinergi yang solid, penegakan hukum di Sulbar semakin kuat, situasi kamtibmas tetap kondusif, dan masyarakat bisa hidup lebih aman serta nyaman.

Sumber Berita: Humas Polda Sulbar
Editor: Sadiman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest news

Related news