Pasangkayu, toBagoes Sulbar – Kepedulian dan kebersamaan antara Polri dan masyarakat kembali terwujud melalui aksi gotong royong pembangunan asrama santri putri Pondok Pesantren Thoriqul Ulum, Dusun Ranopinga, Desa Tirtabuana, Kecamatan Dapurang, Kabupaten Pasangkayu, Selasa (6/1/2026).
Kegiatan tersebut melibatkan Bhabinkamtibmas Sarudu Polres Pasangkayu, Bripka Nurdin Kanda, yang turun langsung membantu warga mendirikan tiang bangunan asrama. Sejak pagi hari, ia tampak bahu-membahu bersama masyarakat, memanggul kayu dan menegakkan tiang dengan penuh keikhlasan.
Kehadiran Bhabinkamtibmas tidak hanya memberikan bantuan tenaga, tetapi juga menjadi simbol kuatnya nilai kebersamaan, kepedulian sosial, dan kedekatan antara Polri dan warga binaan.
Bripka Nurdin Kanda menyampaikan bahwa keterlibatan Polri dalam kegiatan sosial masyarakat merupakan bagian dari pengabdian untuk selalu hadir, mendengar, dan membantu warga dalam berbagai kebutuhan.
Kapolres Pasangkayu AKBP Joko Kusumadinata melalui Kapolsek Sarudu IPTU Sofian Safruddin mengapresiasi dedikasi Bhabinkamtibmas yang aktif menjalin kedekatan dengan masyarakat.
“Kehadiran anggota Polri di tengah masyarakat diharapkan mampu menumbuhkan rasa persaudaraan, memperkuat kepedulian sosial, serta menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ujarnya.
Gotong royong ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi antara Polri dan masyarakat mampu membangun harapan serta masa depan generasi muda, khususnya para santri putri Ponpes Thoriqul Ulum.
Sumber Berita: Humas Polres Pasangkayu
Editor: Sadiman


