Polewali Mandar, toBagoes Sulbar – Untuk memberikan rasa aman dan menjaga situasi keamanan serta ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Desa Lapeo Polsek Campalagian Polres Polewali Mandar melaksanakan pengamanan (PAM) di objek wisata Pantai Ba’batoa, Desa Lapeo, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar, Sabtu (3/1/2026).
Pengamanan dimulai sekitar pukul 09.30 WITA, seiring meningkatnya jumlah masyarakat yang memanfaatkan waktu libur untuk berwisata bersama keluarga di Pantai Ba’batoa.
Selain melakukan pengamanan, Bhabinkamtibmas Desa Lapeo Brigpol Andi Akbar juga memberikan imbauan kamtibmas kepada pengunjung dan pengelola objek wisata. Masyarakat diajak untuk bersama-sama menjaga keamanan, ketertiban, serta kebersihan lingkungan wisata.
Pengunjung juga diimbau agar segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan adanya potensi gangguan kamtibmas di lokasi wisata.
Kapolsek Campalagian IPTU H. Harifuddin menyampaikan bahwa kehadiran personel kepolisian di lokasi wisata merupakan wujud pelayanan Polri kepada masyarakat.
“Pengamanan objek wisata ini kami lakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang berlibur. Kami mengimbau pengunjung dan pengelola agar bersama-sama menjaga kamtibmas serta kebersihan lingkungan, sehingga aktivitas wisata dapat berjalan aman dan kondusif,” ujar IPTU H. Harifuddin.
Berdasarkan pantauan di lapangan, objek wisata Pantai Ba’batoa terpantau ramai pengunjung. Tercatat sekitar 250 unit kendaraan roda dua, 80 unit kendaraan roda empat, serta jumlah pengunjung diperkirakan mencapai 1.500 orang.
Hingga kegiatan pengamanan berlangsung, situasi di objek wisata Pantai Ba’batoa terpantau aman, tertib, dan terkendali, serta tidak ditemukan adanya kejadian menonjol.
Sumber Berita: Humas Polres Polman
Editor: Sadiman


