Majene, toBagoes Sulbar – Sebanyak 60 personel Polres Majene menerima kado istimewa di penghujung tahun 2025 berupa kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Kenaikan pangkat tersebut ditandai melalui Upacara Korps Raport yang digelar di Lapangan Mapolres Majene, Rabu (31/12/2025).
Upacara berlangsung khidmat dan dipimpin langsung oleh Kapolres Majene AKBP Muhammad Amiruddin, S.I.K. Kegiatan ini turut dihadiri Wakapolres Majene Kompol Agussalim Arsyad, para Pejabat Utama Polres Majene, ASN Polri, serta seluruh personel Polres Majene.
Dalam amanatnya, Kapolres Majene menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh personel yang memperoleh kenaikan pangkat terhitung mulai 1 Januari 2026. Ia menegaskan bahwa kenaikan pangkat merupakan bentuk kepercayaan institusi yang harus diiringi dengan peningkatan tanggung jawab dan profesionalisme.
“Kenaikan pangkat bukan sekadar perubahan tanda kepangkatan, tetapi amanah yang harus dijawab dengan kinerja, kedisiplinan, dan loyalitas yang lebih tinggi,” tegas AKBP Muhammad Amiruddin.
Kapolres juga mengingatkan agar para personel tidak larut dalam kebanggaan pribadi. Menurutnya, keberhasilan dalam karier kepolisian tidak terlepas dari dukungan keluarga, khususnya istri dan orang terdekat.
“Ingat, keberhasilan dalam bertugas berawal dari rumah tangga yang harmonis. Dukungan keluarga adalah kekuatan utama dalam menjalankan tugas pengabdian,” ujarnya.
Ia berharap kenaikan pangkat ini menjadi motivasi bagi seluruh personel untuk meningkatkan semangat kerja, menjaga integritas, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di tahun 2026.
“Atas nama pribadi, Kapolres Majene, dan Bhayangkari, saya mengucapkan selamat kepada seluruh personel yang naik pangkat. Jadikan ini sebagai dorongan untuk terus berbuat yang terbaik,” pungkasnya.
Adapun rincian personel Polres Majene yang memperoleh kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi yakni:
IPTU ke AKP: 6 orang
IPDA ke IPTU: 6 orang
AIPDA ke AIPTU: 9 orang
BRIPKA ke AIPDA: 7 orang
BRIPTU ke BRIGPOL: 6 orang
BRIPDA ke BRIPTU: 26 orang
Upacara Korps Raport ini menjadi momentum refleksi dan peneguhan komitmen seluruh personel Polres Majene untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Sumber Berita: Humas Polres Majene
Editor: Sadiman


